Resensi buku adalah sebuah tulisan yang berisi tentang ulasan suatu buku. Kata resensi sendiri berasal dari bahasa Latin, yaitu recensere yang artinya “melihat kembali”, “menimbang”, atau “menilai”.
Sehingga dalam meresensi sebuah buku baik fiksi maupun non fiksi kita akan menceritakan ulang isi buku dengan Bahasa kita kita sendiri secara singkat dan tentunya selain itu kita harus menempatkan penilaian tentang buku tersebut.
Manfaat Resensi Buku
- Sebuah resensi buku ternyata memiliki berbagai manfaat dari baik dari segi orang yang menulisnya mauoun yang membaca. Berikut adalah beberapa manfaat dari resensi buku:
- Sebuah resensi yang kita buat dapat memberikan gambaran dan bahan pertimbangan bagi seseorang untuk mengambil apakah akan membaca buku yang tersebut atau tidak.
- Sarana promosi buku: Resensi buku biasanya dari buku baru yang belum pernah diresensikan sehingga bisa dijadikan sarana promosi buku baru tersebut.
- Selain itu resensi buku bagi orang yang membuat dapat menjadi lading penghasilan. Karena tidak jarang ditemui berbagai flatform maupun penerbit mencari orang yang untuk menuliskan resensi sebuah buku
Untuk menulis sebuah resensi sebenarnya bukanlah sesuatu yang sulit jika kita memahami cara menulis resensi yang baik dan benar. Sebelum disajikan cara menulis resensi buku yang baik dan benar, kita harus mengetahui terlebih dahulu apa saja unsur-unsur dan bagiamana struktur resensi yang terdapat dalam sebuah resensi.
Unsur-unsur Resensi
- Judul Resensi Buku
- Data Buku, data buku biasanya disusun sebagai berikut. Judul buku, Pengarang, Penerbit, Tahun terbit beserta cetakannya, Tebal buku, Harga buku
- Pembukaan Resensi (lead)
- Isi Resensi Buku
- Penilian Kelebihan dan Kekurangan Buku
- Penutup Resensi Buku
Struktur Resensi Buku Yang Baik dan Benar
Teks resensi memiliki struktur yang didalamnya meliputi identitas, orienstasi, sinopsi, analisis dan evaluasi.
- Identitas resensi buku meliputi judul, pengarang, penerbit, tahun terbit, tebal halaman dan ukuran buku.
- Orientasi adalah bagian yang letaknya diawal paragraph. Biasanya berisi tentang kelebihan buku seperti penghargaan dari buku yang diresensi.
- Sinopsis adalah ringkasan yang ditulis berdasarkan pemahaman penulis terhadap isi novel.
- Analisis adalah identifikasi unsur-unsur yang terdapat dalam buku, baik unsur intrinsik seperti tema, penokohan dan alur. Maupun ekstrinsik seperti kualitas kertas atau berhubungan dengan penulis.
- Evaluasi adalah penjelasan berupa kelebihan dan kekurangan dari buku.
Cara untuk menulis sebuah resensi yang baik dan benar tidan lepas dari langkah-langkah yang tepat. Berikut adalah langkah-langkah menulis resensi buku.
Wah, terima kasih tipsnya ya Mba 😊 Walaupun aku sering posting tulisan tntng buku, kadang aku agak ga berani bilang itu adalah resensi. Karena aku rasa poin2ny ga sesuai sama cara menulis resensi yg baik dan benar kaya mba tulis di atas. Krna tulisanku lbh ke pendapat pirbadi aja tntng kesan dr buku yg abis dibaca 😆
BalasHapusMakasih ulasannya Mbak.
BalasHapusSaya masih belajar menulis. Akhirnya nyampe di sini menimba Ilmu. Syukran.